Minggu, 18 Juli 2010

Lima Imunisasi Dasar Lengkap Sangat Penting

Bapak Ibu tentu ingin anaknya tumbuh kembang optimal, yaitu menjadi anak yang sehat, kuat, cerdas, kreatif, dan berperilaku baik. Untuk itu bayi harus diberi ASI saja tanpa tambahan lain (ASI Eksklusif) sampai umur 6 bulan, setelah itu dapat diberi makanan pendamping ASI yang bergizi baik. Selain itu bayi juga harus mendapat imunisasi dasar secara lengkap sebelum usianya 1 tahun.

Lindungi Bayi dengan L-I-L
Imunisasi adalah perlindungan yang paling ampuh untuk mencegah beberapa penyakit berbahaya. Imunisasi akan merangsang kekebalan tubuh bayi sehingga dapat melindungi dari beberapa penyakit berbahaya. Datanglah segera ke posyandu, puskesmas atau petugas kesehatan terdekat untuk melengkapi imunisasi dasar, yaitu hepatitis B, BCG, Polio, DPT dan campak. Walaupun sedang batuk, pilek atau mencret, bayi tetap boleh di imunisasi karena tubuh bayi mampu mebuat kekebalan, sehingga imunisasi tetap bermanfaat bagi bayi. Bila keluhan bertambah datanglah ke puskesmas atau dokter terdekat untuk mendapat obat. Bayi yang sedang minum antibiotik juga boleh di imunisasi dan tetap bermanfaat bagi bayi.
Kalau imunisasinya belum lengkap, segera minta dilengkapi walaupun umurnya sudah lewat dan tidak sesuai jadwal.
Ayo lindungi tumbuh kembang anak dengan Lima Imunisasi Dasar Lengkap (L-I-L) sebelum anak berusia 1 tahun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar